KOLEKSI BUKU

Halaman

Selasa, 16 Februari 2021

Komponen Evaluasi Hasil

Evaluasi usaha merupakan aktivitas yang bertujuan untuk melakukan analisis kinerja suatu usaha bisnis. Evaluasi usaha secara prinsip ialah membandingkan rencana usaha yang dibuat sebelum kegiatan usaha tersebut dilaksanakan dengan apa yang telah dicapai dari pelaksanaan kegiatan usaha tersebut. Suatu usaha dapat dikatakan berhasil ketika usaha tersebut dapat memenuhi segala kewajiban seperti pembayaran modal, alat-alat yang digunakan, upah tenaga kerja dan lain sebagainya.

Evaluasi Usaha adalah suatu aktivitas untuk melakukan analisis kinerja suatu usaha bisnis. Evaluasi usaha prinsip dasar utamanya adalah membandingkan rencana usaha yang telah dibuat sebelum kegiatan dimulai dengan apa yang telah dicapai pada akhir masa produksi.

Suatu usaha dikatakan berhasil apabila usaha tersebut dapat memenuhi kewajiban membayar bunga modal, alat-alat yang digunakan, upah tenaga kerja luar serta sarana produksi yang lain dan termasuk kewajiban pada pihak ketiga.

Evaluasi kelayakan usaha merupakan suatu usaha untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan pelaksanaan proyek, apakah proyek tersebut berjalan sesuai rencana dan akan memberikan hasil seperti yang diharapkan.

Terdapat beberapa kegunaan dari evaluasi kelayakan usaha, yaitu:

1. Memandu pemilik dana untuk mengoptimalkan penggunaan dana yang dimilikinya.

2. Memperkecil resiko kegagalan investasi dan bisa memperbesar peluang keberhasilan investasi yang bersangkutan.

Beberapa komponen evaluasi hasil usaha sebagai berikut:

1. Tujuan evaluasi kelayakan usaha

Dimana evaluasi dilakukan untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan dari usaha yang dilaksanakan. Evaluasi memiliki beberapa kegunaan seperti meminimalisir kegagalan dalam investasi dan dapat memberikan peluang berhasil untuk usaha berikutnya.

2. Tahap-tahap evaluasi kelayakan usaha

Terdapat beberapa aspek dalam evaluasi kelayakan usaha yang dapat diteliti sesuai kebutuhan yaitu aspek pemasaran, teknis, keuangan, legal, dan lingkungan.

3. Monitoring dan evaluasi usaha

Perlu adanya keyakinan diri bahwa ia mampu untuk maju dan sukses dalam bisnis sehingga usaha yang sedang dilaksanakan bisa berjalan dengan baik.


Kapan Melakukan Evaluasi Usaha

Evaluasi terhadap perkembangan usaha dapat dilakukan dalam beberapa kondisi yaitu:

1. Secara rutin/berkala.

Kalian bisa melakukan evaluasi bulanan, triwulan, ataupun tahunan. Biasanya yang paling sering dilakukan adalah evaluasi triwulan menyangkut evaluasi kegiatan sehari-hari (seperti pendapatan dan pengeluaran), dan tahunan untuk evaluasi secara lengkap yang mencakup laporan keuangan, persaingan usaha, SDM, dan lain sebagainya. Evaluasi berkala sangat baik manfaatnya, karena dengan adanya evaluasi secara rutin maka masalah-masalah yang timbul bisa lebih cepat diatasi dan peluang untuk pengembangan bisa lebih cepat dimanfaatkan.


2. Secara Insidental

Evaluasi secara insidental dilakukan setiap saat apabila (umumnya) terjadi masalah yang dirasakan cukup signifikan pada usaha kalian. Evaluasi seperti ini biasanya dilakukan apabila terjadi masalah atau kemunduran pada usaha. Evaluasi secara insidental sebenarnya kurang baik, karena masalahnya sudah terjadi dan tindakan pencegahan pun sudah tidak bisa dilakukan. Yang terpenting adalah tindakan koreksi. Dengan adanya evaluasi yang rutin, diharapkan masalah yang mungkin timbul bisa ditekan sehingga evaluasi insidental ini pun bisa dikurangi.


Sumber Pustaka

Vini Anggalia, Rossa, 2020. " Modul Pembelajaran SMA Prakarya dan Kewirausahaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan SMA/SMK Kelas 12". Jakarta : Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN

18 comments:

  1. Nama :Siti Nuraisyah
    Kelas:12.1

    Menurut saya manfaat dari melakukan evaluasi hasil usaha adalah Untuk memperkecil resiko kegagalan investasi dan dapat memperbesar peluang keberhasilan investasi yang bersangkutan,Untuk memandu pemilik dana untuk dapat mengoptimalkan penggunaan dana yang dimiliki dan dapat meminimalisir kegagalan dalam investasi dan dapat memberikan peluang berhasil untuk usaha berikutnya.

    BalasHapus
  2. Apakah evaluasi SWOT mampu memberikan hasil evaluasi terbaik di segala sektor usaha?
    Desi Triana XII IPS 2

    BalasHapus
    Balasan
    1. Evaluasi usaha merupakan bagian penting dari sebuah usaha. Evaluasi usaha yang baik mampu menyajikan penilaian terkait fitur dan keberfungsian dari seluruh aspek yang berjalan dalam sebuah usaha. Evaluasi usaha dapat dilakukan denganb erbagai cara, salahs atunya adalah evaluasi SWOT.

      Hapus

    2. Cari...


      wibal8244
      02.02.2020
      Wirausaha
      Sekolah Menengah Pertama
      terjawab • terverifikasi oleh ahli
      Contoh pertanyaan evaluasi usaha dengan swot

      1
      LIHAT JAWABAN


      Masuk untuk menambahkan komentar

      Jawaban terverifikasi ahli
      1,0/5
      0

      josuabrainly
      Si Hebat
      11 rb jawaban
      161.4 jt orang terbantu
      Jawaban:

      Contoh pertanyaan evaluasi usaha dengan SWOT adalah sebagai berikut.

      Apa manfaat evaluasi usaha dengan STO?
      Bagaimana kekurangan evaluasi usaha dengan SWOT?
      Apakah evaluasi SWOT mampu memberikan hasil evaluasi terbaik di segala sektor usaha?
      Penjelasan:

      Evaluasi usaha merupakan bagian penting dari sebuah usaha. Evaluasi usaha yang baik mampu menyajikan penilaian terkait fitur dan keberfungsian dari seluruh aspek yang berjalan dalam sebuah usaha. Evaluasi usaha dapat dilakukan denganb erbagai cara, salahs atunya adalah evaluasi SWOT.

      Hapus
  3. Siti Halimah XII.2
    Mengapa evaluasi usaha diperlukan dalam kegiatan usaha?

    BalasHapus
  4. Apakah sistem yg berlaku sudah memudahkan pelanggan?
    Tia Wijayanti XII IPS 2

    BalasHapus
  5. Risma Latifah
    XII.Ips 2
    Assalamualaikum wr.wb
    Menurut pendapat saya melakukan evaluasi hasil usaha sangat penting untuk dilakukan,karena ketika kita akan memulai usaha kembali,kita bisa melihat dari usaha sebelumnya.
    Mungkin itu saja pendapat saya pak,kurang lebihnya mohon maaf🙏

    Wassalamualaikum wr.wb

    BalasHapus
  6. Irennia Futri
    12.1
    Apa yang akan terjadi jika seorang wirausahawan tidak melakukan evaluasi usaha?
    Serta mengapa evaluasi usaha harus dilakukan secara rutin atau berkala?

    BalasHapus
  7. Aris iskandar
    XII. 2
    Suatu aktivitas untuk melakukan analisis kinerja suatu usaha bisnis. Evaluasi usaha prinsip dasar utamanya adalah membandingkan rencana usaha yang telah dibuat sebelum kegiatan dimulai dengan apa yang telah dicapai pada akhir masa produksi. Pengertian diatas adalah?

    BalasHapus
  8. Ita NAPSIAH
    12.2
    Bagaimana jika perusahaan tidak memiliki evaluasi usaha?

    BalasHapus
  9. Dede Diana
    12.1
    Evaluasi dapat menentukan hal-hal yang telah dijalani dengan baik seiring dengan praktik usaha yang tepat. Selain itu, evaluasi juga dapat memberitahu informasi terkait persaingan usaha termasuk tindakan yang dilakukan kompetitor dalam menjalankan usaha mereka

    BalasHapus
  10. Chika
    12.2
    Evaluasi kelayakan usaha merupakan suatu usaha untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan pelaksanaan proyek, apakah proyek tersebut berjalan sesuai rencana dan akan memberikan hasil seperti yang diharapkan.

    BalasHapus
  11. desi mayasari
    kelas 12 ips 1
    apabila dalam sebuah kegiatan usaha/perusahaan tidak melakukan evaluasi usaha maka perusahaan tersebut tidak akan mengetahui sejauh mana perkembangan usaha yang telah dilaksanakannya.evaluasi usaha sangat penting,karena dapat meminimalisir resiko kegagalan yang akan terjadi di masa yang akan datang serta dapat menciptakan peluang keberhasilan yang lebih besar pada usaha berikutnya

    BalasHapus
  12. Alfiana Putri
    12.1
    Menurut saya ternyata evaluasi usaha sangatlah penting agar suatu usah itu berjalan lancar.untuk memperkecil adanya resiko ke gagalan dan kebangkrutan

    BalasHapus