Pengembangan suatu usaha adalah tanggung jawab dari setiap pengusaha atau seorang wirausaha yang membutuhkan pandangan kedepan, motivasi dan kreativitas. Pada umumnya, pemilik usaha dalam mengembangkan usahanya harus mampu melihat suatu peluang dimana orang lain tidak mampu melihatnya, menangkap peluang dan memulai usaha (bisnis), dan menjalankan bisnis dengan berhasil.
Perencanaan pengembangan usaha antara lain:
1. Mengatur proses kegiatan usaha, produksi, pemasaran, penjualan, perluasan usaha, pembelian, tenaga kerja, dan pengadaan peralatan usaha untuk mencapai tujuan
2. Keseluruhan proses hal-hal yang akan dikerjakan pada masa yang akan datang dalam rangka mencapai tujuan yang sudah ditentukan
3. Sebuah selling document tertulis yang disiapkan dan mengungkapkan daya tarik, serta harapan sebuah usaha atau bisnis kepada penyandang dana potensial.
4.Perkembangan sistematis dari program tindakan dan ditujukan pada pencapaian tujuan usaha yang telah disepakati dengan proses analisis, dan seleksi di antara kesempatan-kesempatan pengembangan usaha yang ada.
Agar bisnis dapat berjalan lancar dan sukses, dibutuhkan perencanaan yang matang dan kesiapan dalam menghadapi berbagai hal yang tidak terduga. Kalian juga harus memiliki skill manajerial yang mumpuni. Berikut ini adalah langkah-langkah pengembangan usaha, antara lain:
1. Well organized
Pengaturan atau pengorganisasian yang terencana akan banyak membantu kalian dalam menyelesaikan berbagai tugas sehingga kalian bisa memantau tugas atau tahapan yang sudah selesai dilakukan. Salah satu cara yang banyak dilakukan adalah dengan membuat daftar kerja atau to do list. Buatlah daftar kerja berdasarkan prioritas atau tingkat kepentingan usaha, kemudian berilah tanggapan jika suatu tugas sudah selesai. Dengan demikian, kalian dapat mengevaluasi dan memastikan tidak ada tugas yang terlewatkan.
2. Mencatat semua hal secara menyeluruh
Sebuah bisnis hendaknya memiliki rekaman proses bisnisnya secara menyeluruh atau detil. Data yang menyeluruh ini akan sangat membantu kalian untuk meninjau perkembangan bisnis, mengetahui adanya kekurangan dalam sebuah proses, atau mengembangkan strategi baru.
3. Menganalisa kompetitor bisnis
Kompetisi atau persaingan memang tidak bisa dipisahkan dari sebuah proses usaha. Namun dengan adanya kompetisi ini maka akan mendorong pengusaha untuk terus melakukan inovasi atau membuat berbagai terobosan terbaru. Jangan takut untuk belajar dari kompetitor kalian. Bisa jadi kompetitor memiliki strategi atau langkah yang bisa menginspirasi kalian.
4. Memahami resiko
Setiap bisnis pasti memiliki resiko. Tetapi dengan melakukan penghitungan resiko yang tepat, kalian dapat meminimalkan hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Dengan memahami resiko yang mungkin terjadi, akan membuat kalian lebih siap menghadapi segala resiko, dengan memiliki berbagai strategi yang siap untuk diterapkan.
5. Berpikir kreatif
Gunakan daya imajinasi Kalian untuk mengerjakan berbagai hal secara kreatif. Kreatifitas sangat dibutuhkan dalam sebuah perjalanan usaha demi memenangkan kompetisi pasar. Berpikir keatif dengan bersedia menampung ide-ide cemerlang, dan terus menambah wawasan dapat kalian gunakan untuk mengembangkan usaha kalian.
6. Fokus
Saat kalian membangun bisnis, tidak serta merta kalian akan mendapatkan penghasilan yang besar. Ada banyak hal yang harus kalian kerjakan agar bisnis kalian terus tumbuh. Tetap fokus pada tujuan kalian akan membuat kalian dapat mengelola usaha dengan baik.
7. Berkorban
Dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa agar usaha dapat berkembang dengan pesat. Mengorbankan waktu istirahat, kenyamanan, kesenangan sendiri merupakan bentuk pengorbanan yang harus kalian hadapi. Namun, setelah kalian menemukan ritme bisnis yang tepat, kalian perlahan-lahan
dapat membangun kembali keseimbangan antara kehidupan pribadi kalian dengan bisnis.
8. Pelayanan yang baik
Mengelola bisnis tidak hanya semata-mata mengutamakan masalah mutu produk saja. Hal penting yang tidak boleh diabaikan adalah layanan pelanggan. Bagian ini tidak hanya menerima keluhan pelanggan dan memberikan solusi semata, namun juga harus bisa mengedukasi konsumen dengan baik. Pelayanan yang baik akan membuat konsumen Kalian akan terus kembali menggunakan produk Kalian.
9. Konsisten
Konsistensi merupakan salah satu kunci kesuksesan sebuah bisnis. Saat Kalian melakukan apa yang sudah ditetapkan dalam perusahaan secara konsisten, meskipun hal yang sederhana, maka konsistensi tersebut akan mengarahkan Kalian pada kesuksesan di masa datang. Konsisten dalam berperilaku baik akan membentuk kebiasaan yang positif pula. Selain itu Kalian juga dapat menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama.
Kesuksesan sebuah usaha tidak datang dalam sekejap. Diperlukan perjuangan dan waktu untuk mewujudkannya. Membangun sebuah usaha hingga meraih kesukseskan mensyaratkan kerja keras, fokus, ketekunan, dan dispilin waktu yang tinggi.
Sumber Pustaka
Vini Anggalia, Rossa, 2020. " Modul Pembelajaran SMA Prakarya dan Kewirausahaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan SMA/SMK Kelas 12". Jakarta : Direktorat SMA, Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN
Assalamualaikum wr.wb saya Risma Latifah dari kelas XII Ips 2 ingin bertanya, Sering suatu perencanaan tidak dapat dilaksanakan dengan baik, atau pada saat pelaksanaan telah beijalan sebagian ternyata ditemukan adanya kesalahan dalam perencanaan tersebut. Mengapa terjadi hal seperti ini ?
BalasHapusWaalaikumsalam we.wb saya Irennia Futri kelas 12.1 ingin sedikit menjawab pertanyaan yang diajukan oleh saudara Risma Latifah.Kurang matanya perencanaan,kurang teliti disetiap melalukan proses dan kurangnya kesiapan untuk mengahadapi kesalahan mungkin bisa menjadi alasan kenapa perencanaan tidak dapat berjalan dengan baik dan adanya kesalahan dalam perencanaan tersebut.Sebenarnya kesalahan tentu tidak bisa dihindarkan apalagi ketika kita sudah mempersiapkan perencanaan dengan matang.Namun,dengan persiapan matang itulah satu kesalahan dapat ditekan dan diminimalisir.
HapusAssalamualaikum wr.wb Saya Ira Azmapida dari kelas 12.2 ingin bertanya, Apa saja hal yang harus dikerjakan agar bisnis terus bertumbuh?
BalasHapusAssalamualaikum wr.wb saya aris iskandar dari kelas XII IPS 2 ingin bertanya.. Meliputi kegiatan apa saja yang ditetapkan dalam perencanan itu?
BalasHapusAssalamualaikum wr.wb
BalasHapusNama:Usi apriliani
Kelas:XII.IPS.2
Perkembangan sosial ekonomi suatu bangsa terus berkembang. Dampaknya bagi perencanaan adalah munculnya berbagai alternatif tujuan. Sebutkan macam-macam tujuan suatu perusahaan berkaitan dengan sosial ekonomi tersebut?
Assalamualaikum wr.wb
BalasHapusNama:Sindi oktaviani
Kelas:XII.IPS.2
Perencanaan haruslah berguna bagi pencapaian tujuan. Agar perencanaan berguna, perencanaan harus memiliki sifat-sifat tertentu. Sifat apakah yang menjadi ciri dari suatu perencanaan agar berguna dalam mencapai tujuan ?
Assalamualaikum wr.wb Sebelumnya perkenalkan Nama Saya Siti Nuraisyah 12.1.Saya akan Mencoba menjawab pertannyaan yg di ajukan Oleh Ira Azmapida
BalasHapusPertannyaannya Adalah Apa saja hal yang harus dikerjakan agar bisnis terus bertumbuh?
Hal-hal yg harus di kerjakan agar bisnis terus bertumbuh antara lain:
1.Menganalisa kompetitor bisnis
dengan adanya kompetisi ini maka akan mendorong pengusaha untuk terus melakukan inovasi atau membuat berbagai terobosan terbaru.
2.Berpikir kreatif
Kreatifitas sangat dibutuhkan dalam sebuah perjalanan usaha demi memenangkan kompetisi pasar. Berpikir keatif dengan bersedia menampung ide-ide cemerlang, dan terus menambah wawasan dapat kalian gunakan untuk mengembangkan usaha
3.Fokus
Tetap fokus pada tujuan kalian akan membuat kalian dapat mengelola usaha dengan baik.
4.Pelayanan yang baik
Pelayanan yang baik akan membuat konsumen Kalian akan terus kembali menggunakan produk Kalian.
5.Konsisten
Konsistensi merupakan salah satu kunci kesuksesan sebuah bisnis. Saat Kalian melakukan apa yang sudah ditetapkan dalam perusahaan secara konsisten, meskipun hal yang sederhana, maka konsistensi tersebut akan mengarahkan Kalian pada kesuksesan di masa datang.
6.Mencatat semua hal secara menyeluruh
Sebuah bisnis hendaknya memiliki rekaman proses bisnisnya secara menyeluruh atau detil. Data yang menyeluruh ini akan sangat membantu kalian untuk meninjau perkembangan bisnis, mengetahui adanya kekurangan dalam sebuah proses, atau mengembangkan strategi baru.
Assalamualaikum
BalasHapusDesi Triana
Kelas:XII IPS 2
Sebutkan perwujudan atau hasil suatu perencanaan !
Assalamualaikum
BalasHapusNama: Dede Diana
Kelas: 12.1
Saya akan menjawab pertanyaan Desi Triana
1. TINDAKAN
2. ACTION (KERJA)
3. REALISASIKAN ( BUAT RENCANA JADI NYATA)
Asalamuallaikum
BalasHapusNama: Alfiana putri
Kelas:12.1
Dari materi di atas saya bisa menyimpulkan bahwa mengembangkan suatu usaha/bisnis tidak seker menerima hasilnya saja.tapi kita juga haru tau langka langkah yang harus kita lakukan utung mengembangkan usaha tersebut menjadi usaha yang berkualitas dan diminati.selain langkah langkah kita juga harus memiliki perencanaan terlebih dahulu agar usaha yang kita kembangkan dafat berjalan baik dan lancar
Itu saja pendafat saya,terima kasih.
Wassalamuallaikum
Maret 2021 23.22
BalasHapusAsalamuallaikum
Nama: Alfiana putri
Kelas:12.1
Dari materi di atas saya bisa menyimpulkan bahwa mengembangkan suatu usaha/bisnis tidak seker menerima hasilnya saja.tapi kita juga haru tau langka langkah yang harus kita lakukan untuk mengembangkan usaha tersebut menjadi usaha yang berkualitas dan diminati.selain langkah langkah kita juga harus memiliki perencanaan terlebih dahulu agar usaha yang kita kembangkan dafat berjalan baik dan lancar
Itu saja pendafat saya,terima kasih.
Wassalamuallaikum